MAJALENGKA, Mediasinfo.net - Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi didampingi Waka Polres Majalengka KOMPOL Firman Taufik bersama Forkopimda melaksanakan kegiatan malam Puncak Gebyar Merdeka Raharja dalam rangka HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Kabupaten Majalengka Tahun 2022.
Bertempat di Lapangan Gelanggang Generasi Muda (GGM) Kabupaten Majalengka, kegiatan ini mengangkat tema "Pulih lebih cepat bangkit lebih kuat". Sabtu malam (20/8/2022).
Bupati Kabupaten Majalengka Dr.H.Karna Sobahi, dalam sambutannya mengucapkan salam hormat kepada para pejuang perintis Kemerdekaan, Ketua DPRD Kabupaten Majalengka, unsur Forkopimda, dan seluruh yang hadir dalam mengikuti kegiatan Malam Puncak HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Kabupaten Majalengka.
"Acara malam Puncak Gebyar Majalengka Raharja yang kita laksanakan malam ini adalah rangkaian kegiatan upacara Bendera detik-detik proklamasi yang ke-77.
Bupati berharap makna dari HUT ini kiranya semakin meningkatkan semangat kerja segenap jajaran aparatur Pemerintahan di dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing.
Bupati menambahkan atas nama Pemerintah Kabupaten Majelengka mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi dalam mensukseskan seluruh rangkaian kegiatan Peringatan HUT Ke-77 Tahun 2022 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kabupaten Majalengka.
"Mudah-mudahan dengan semangat Proklamasi kita dapat terus mempertahankan persatuan dan kesatuan dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika di Kabupaten Majalengka," ucapnya.
Malam Puncak Gebyar Merdeka Raharja dalam rangka HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Kabupaten Majalengka Tahun 2022 dimeriahkan oleh Bintang tamu Ade Astrid dan mendapat Pengamanan dari Pihak Polres Majalengka, Kodim 0617/Majalengka dan Instansi terkait berjalan aman tertib dan lancar. (red).
FOLLOW THE Mediasinfo.net AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Mediasinfo.net on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram